Bupati Siap Bantu Wujudkan Sumsel Mandiri Pangan

Bupati Siap Bantu Wujudkan Sumsel Mandiri Pangan


Bupati Musi Rawas, Hj. Ratna Machmud beserta Ketua Tim Penggerak PKK, Riza Novianto Gustam menghadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD Provinsi Sumatera Selatan dalam Rangka memperingati Hari Jadi ke 76 Povinsi Sumatera Selatan Tahun 2022, Selasa (17/5).

Bertempat di Dinning Hall Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Hut Sumsel kali ini mengusung tema "Dengan Semangat Hari Jadi Sumatera Selatan ke 76, Kita Wujudkan Sumsel Mandiri Pangan".

Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru dalam Sambutannya menyampaikan bahwa "Provinsi Sumsel merupakan yang terluas di pulau Sumatera, pada tahun 2021 telah melaunching gerakan Sunsel Mandiri Pangan dengan mengubah pola Hidup masyarakat dari Konsumtif menjadi produktif. Dengan Mandiri pangan ini diharapkan dapat memutus rantai kemiskinan dan mengurangi ketergantungan dengan pihak lain dalam meningkatkan kemandirian pangan di daerah Sumatera Selatan", ujar Gubernur.

Menanggapai hal itu, Bupati Musi Rawas, Hj. Ratna Machmud menyampaikan bahwa Kabupaten Musi Rawas siap untuk mewujudkan hal tersebut.

"Kabupaten Musi Rawas menyambut baik untuk mewujudkan Sumsel Mandiri Pangan, saat ini Kabupaten Musi Rawas telah melakukan Gerakan Percepatan Tanam Padi Kabupaten Musi Rawas di Desa Sri Mulyo, Kecamatan STL Ulu Terawas, Kabupaten Musi Rawas.

Harapan kita semoga dapat secepatnya membantu mewujudkan Sumsel Mandiri Pangan, Ujar Bupati.


0 Komentar

Tulis Komentar